Berdirinya Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNIMUS didasari oleh kebutuhan permintaan pasar lulusan FMIPA yang besar. Dasar itulah yang menjadi alasan akhirnya UNIMUS membuka FMIPA dengan Program Studi S1 Statistik dan Program Studi S1 Pendidikan Matematika.
Program Studi S1 Statistik dibuka dengan pemikiran bahwa pembangunan Negara dan manusia terus berlanjut bersamaan dengan keinginan manusia untuk hidup sejahtera dan berkualitas at paydayloansnow.co.uk. Dengan harapan untuk terus maju itulah diperlukan data statitsik dan informasi yang akurat sebagai pendukung. Data-data yang terkumpul digunakan sebagai bahan perencanaan maupun pengambilan keputusan atau kebijakan di sektor pemerintah maupun swasta.
Sedangkan dibukanya Program Studi S1 Pendidikan Matematika didasari akan permintaan pengajar yang tinggi di Indonesia. Pengajar atau guru dengan kompetensi baik yang kami bekali dengan kemampuan penguasaan materi matematika, kemampuan mendidik dan strategi pembelajaran, juga kemampuan bahasa Inggris dan ilmu komputer.
Tahun 2007 merupakan tahun dimana kami memperkenalkan diri kepada masyarakat. Alhamdulillah program studi ini sudah berjalan dengan baik selama 5 tahun dan kami sudah meluluskan 22 mahasiswa yang saat ini tersebar di berbagai daerah dan berbagai macam profesi.
Kami optimis bahwa program studi ini akan terus maju dan berkembang, ditambah lagi belum ada Program Studi S1 Statistika di Perguruan Tinggi Muhammadiyah dimanapun. Kami juga percaya diri bahwa lulusan Porgram Studi S1 Pendidikan Matematika akan dapat berkompetisi di era global dengan baik. Dengan bekal ini, kami akan berusaha se optimal mungkin untuk menjadi pioneer di bidang keilmuan Statistik dan Pendidikan Matematika.